Selasa, 11 Februari 2014

Menggunakan Google Secara Bijak dan Tidak Mengunder Estimate Kemampuan Diri Sendiri

Dewasa ini seiring dengan perkembangan zaman yang terjadi, sudah banyak sekali fasilitas yang ditawarkan oleh internet yang dapat kita manfaatkan. Dengan internet kita dapat melakukan banyak hal seperti untuk mengirim surat elektronik, membaca berita, menonton video live streaming, mengerjakan kuis online, mengirim tugas kepada guru atau dosen, atau hanya sekedar bermain-main dengan jejaring sosial dan game online.
Dengan kehadiran internet, data dan informasi yang tadinya sangat sulit didapatkan kini menjadi sesuatu yang amat sangat mudah untuk didapatkan. Google salah satunya, Google dikenal sebagai mesin pelacak yang hebat, karena berbagai informasi dapat diperoleh dengan mudah dalam waktu yang singkat hanya dengan memasukkan kata sandi yang diinginkan. Setiap orang pun bisa menggunakan mesin ini untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.
Dengan adanya keberadaan Google ini, menjadikan kita dapat mengumpulkan data atau informasi dunia sehingga kita dapat mengakses data atau informasi tersebut secara universal dan dapat berguna bagi setiap pemakainya.
Saya pun mengakui bahwa google diciptakan untuk membantu kita para penggunanya dalam mencari informasi yang sangat sulit di jangkau. Dengan keberadaan google inilah sangat membantu dalam kegiatan perkuliahan yang saya lakukan. Akan tetapi, meskipun google mempunyai peran penting dalam keseharian kita, kita juga harus waspada dan bijak dalam memilih dan menggunakannya.
Lambat laun, google yang memberikan begitu kemudahan untuk kita memberikan suatu ketergantungan dalam diri kita. Nantinya google bukanlah membantu, akan tetapi malah mempersulit, karena dengan kemudahan yang diberikan akan menjadi sebuah penghambat dan menjadikan kita tidak dapat melakukan banyak hal tanpa adanya bantuan google tersebut. Hal ini akan menutup kreatifitas dan produktifitasnya kemampuan yang kita miliki
Tanpa disadari dengan terbiasanya menggunakan google untuk menyelesaikan masalah-masalah atau pelajaran yang harus diselesaikan, google menjadikan kita lupa akan bagaimana cara menyelesaikan sebuah masalah tanpa harus menggunakan bantuan google.
Mencari informasi sebanyak-banyaknya dan dapat menjadikan sebuah manfaat yang besar bagi diri kita memang baik, tapi coba bayangkan jika kita selalu mengandalkan google, kapan kemampuan yang ada dalam diri kita dapat kita gunakan ?. Padahal ada hal-hal yang seharusnya kita mampu melakukannya tanpa bantuan google, akan tetapi kita malah tetap memilih bantuan google untuk melakukannya. Hal ini dikarena keberadaan google yang selalu memberi kemudahanlah yang menjadikan kita lupa akan potensial yang ada didalam diri kita dan menjadi tidak percaya diri atas apa yang dimiliki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar